Surat dari aku untuk aku

Dear anja ,
Aku tau apa yang kamu rasain sekarang , aku tau apa yang kamu pikirin sekarang , aku juga tau apa yang kamu takutkan sekarang .
Bukan karena aku mengerti kamu ,
Bukan karena aku pernah ada di posisi kamu.
Tapi karena aku itu kamu!
Aku menulis surat dari aku untuk aku .
Hanya agar aku lebih jujur dan lebih terbuka sama diri sendiri .
Agar aku sadar kalau aku butuh bantuan!
Aku memang butuh pundak , tapi bukan berarti aku harus mengiba sana sini untuk mencari seseorang yang merelakan pundaknya untuk aku . Aku tidak ingin menjadi lemah ,
Dan aku yakin orang tua ku pun tidak menginginkannya .
Tapi sekarang? Aku merasa butuh kaki untuk menopang , tangan untuk membantu ku .
Pundak untuk menyokongku .
Tapi .. Selalu saja aku tidak ingin membagi cerita dengan orang lain .
Aku sadar terkadang aku terlalu egois!
Aku ingin orang orang mengerti aku,bukan karna aku memintanya .
Aku hanya ingin orang yang benar benar peduli , mengerti tanpa diminta . Sederhana.tapi rumit.
Banyaknya masalah dan banyaknya beban yang aku hadapi sendirian membuatnya semakin berlipat lipat beratnya .
aku menyerah , aku menyerahkan semuanya sama allah .
Aku nggak bisa berbuat lebih dari ini . Aku pasrah. Dan aku ikhlas , insyaallah . :')
Aku ingin dipeluk tanpa harus meminta pelukan , aku terlalu egois! Tidak pernah salah dan tidak mau mengalah .
Hingga akhirnya pengalaman memberiku pukulan telak , merubahku dengan segala ke angkuhanku .
Membuat ku kembali tersadar dan membangunkan ku , kalau aku harus terus berjuang.
Apapun hasilnya tidak ada jalan untuk berhenti :') keep fighting njaaaaak!!!!


Dari yang tersayang .
Aku<3☺
Sent from my AXIS Worry Free BlackBerry® smartphone

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
FREE BLOGGER TEMPLATE BY DESIGNER BLOGS