file lama

di saat semua orang sudah hampir menemukan tujuan perjalanan mereka , beberapa di antara mereka bahkan sudah menemukan jalan pulang disaat yang sama kita justru masih berputar-putar di tempat yang sama.
kita, dua manusia yang memulai perjalanan lebih dulu justru menjadi dua manusia yang mungkin jadi paling akhir menemukan titik akhir perjalanan kita . atau bahkan kita tidak akan pernah menemukannya bahkan sekedar jalan pulang pun kita tidak tahu berada dimana.
bahkan yang terjadi kita berhenti di tengah jalan , karena keadaan semakin sulit dan semakin tidak mendukung .
semesta yang semula mendukung pun perlahan memusuhi , perlahan tapi pasti seolah menguji ketangguhan kita.
pada akhirnya kita berhenti dari menelusuri perjalanan yang entah berakhir dimana ini . terlalu lelah untuk sekedar mencoba kembali menyusuri kita memilih untuk mengganti teman seperjalanan , bukan mengganti arah atau mengisi ulang tenaga .
yang kita lakukan justru mengganti teman seperjalanan berharap 'teman' yang baru memiliki arah dan tujuan tentang perjalanan.
sambil sesekali kita menoleh kembali jauh ke belakang , ke arah jalan setapak yang penuh lubang dan kerikil yang pernah kita lalui 'bersama' .
sesekali kenangan datang menyapa , menawarkan kesempatan kembali melalui jalan yang tidak mudah , di kali lain orang-orang menertawakan kebodohan kita yang memilih menyerah dan berbalik arah , mencari tujuan masing-masing daripada bersatu menyatukan kekuatan untuk terus berjalan di jalan yang sama.
kita. adalah dua orang yang kebetulan 'pernah' dipertemukan dalam satu plot cerita. dan entah bagaimana alurnya tiba-tiba saja berubah. berubah menjadi dua orang yang saling mencari satu sama lain , mencari jalan agar kita bisa bertemu lagi dalam satu plot cerita.
dan pada akhirnya kita menyadari bahwa kita tidak akan berada di dalam cerita yang sama. tidak untuk kedua kalinya .

 
FREE BLOGGER TEMPLATE BY DESIGNER BLOGS